Cara Mudah Membuat Garis Di Bawah Judul Postingan

Cara Membuat Garis Di Bawah Judul Postingan – Membuat garis di bawah judul postingan pada awal waktu edit template terasa sangat sulit dan dipenuhi rasa takut, itu dulu sobat,,, namun sebenarnya kita tidak perlu merasa takut untuk bereksperimen, karena dimulai dari situ ide kreatif kita muncul.
Awal mula saya Membuat Garis Di Bawah Judul Postingan karena kebetulan template yang saya gunakan tidak memiliki Garis Di Bawah Judul Postingan akhirnya dengan rasa ingin mencoba untuk edit html, namun sebelum melakukannya saya harapkan untuk backup template terlebih dahulu untuk antisipasi ketika disaat edit template tambah rusak dan sulit diperbaiki.
Jika template sobat  tidak memiliki Garis Di Bawah Judul Postingan, Berikut Kang Zain kasih trik blog Cara Mudah Membuat Garis Di Bawah Judul Postingan :
1. Login ke akun blogger sobat.
2. Klik Template (Sebelum Edit template silahkan backup dulu template untuk tujuan agar jika kita melakukan kesalahan maka kita bisa mengembalikan templatet tersebut) >>>Klik Edit Html.
3. Sobat Carilah kode /* Post (tekan Ctrl+F ) untuk memudahkan kita dalam melakukan pencarian kode)
/* Posts
———————————————– */
h3.post-title {
margin: 0;
font: $(post.title.font);
}
Pilih salah satu kode garis bawah judul postingan dibawah ini:
  1. border-bottom:1px solid black;
  2. border-bottom:1px dotted silver;
  3. border-bottom : 4px double #cadaef ;

Keterangan kode diatas:

  1. solid adalah garis yang tidak putus-putus
  2. dotted adalah garis yang putus-putus
  3. double adalah dua garis

Jika diterapkan maka akan seperti dibawah ini:

/* Posts
———————————————– */
h3.post-title {
margin: 0;
font: $(post.title.font);
border-bottom : 4px double #cadaef ;
}

Atau seperti pada template ini:

/* Posts
———————————————–
*/
.date-header{margin:1.5em 0 .5em;display:none;}
.post{margin:0;position:relative}
.post h1,.post h2{border-bottom : 4px double #cadaef ;  margin:0;padding:0;font-weight:normal;line-height:1.4em}
.post h1 a,.post h1 a:visited,.post h1 strong,.post h2 a,.post h2 a:visited,.post h2 strong{display:block;text-decoration:none;font-weight:normal}
.post-body{margin:0 0 .75em;line-height:1.6em;font-size:12px}

Keterangan:
border-bottom : 4px double #cadaef ; Kode garis dibawah judul postingan double,

4. Simpan dan lihat hasilnya:

Ingat setiap template berbeda, namun yang terpenting adalah tetap pada /* Posts dan ini bisa sobat gunakan untuk pengenalan edit HTML.

Sampai disini share dengan judul Cara Mudah Membuat Garis Di Bawah Judul Postingan semoga dapat bermanfaat. Jangan merasa takut untuk edit HTML yang penting Backup terlebih dahulu. Enjoy!!!!